Aplikasi Live Streaming IDN App Sebagai Wujud Peran Citizen Journalism

hani

Aplikasi Live Streaming IDN App Sebagai Wujud Peran Citizen Journalism

Aplikasi Live Streming IDN App – Sebuah video pendek lewat di layar ponsel saya dari akun media sosial seorang netizen. Video tersebut menampilkan seorang bapak sepuh yang berjalan beriringan dengan seorang anak memakai seragam SD. Dari dialog antara netizen yang merekam dan bapak sepuh tersebut terungkap bahwa, bocah laki-laki berwajah lugu ini terpaksa pindah sekolah karena diganggu (baca: dirundung) di sekolah sebelumnya. Video tersebut menjadi viral karena anak tersebut pindah ke sekolah luar biasa, padahal jelas-jelas tidak ada masalah dengan tumbuh kembangnya. Bocah ini bahkan bisa menjawab dan menceritakan alasan harus pindah sekolah yang jaraknya 2 km dari rumahnya.

Sekarang ini sering kita jumpai berbagai informasi yang dibagikan oleh warganet karena teknologi digital makin mudah. Melalui ponsel pintar, seseorang bisa mudah merekam, edit video, dan diunggah ke media sosial.
Peran warga menyampaikan informasi ke masyarakat melalui berbagai media merupakan salah satu langkah sebagai citizen journalism.

Peran Jurnalisme Warga Berbagi Informasi Lebih Cepat

jurnalisme warga
jurnalisme warga, sumber: freepik

Menilik sejarah komunikasi, jurnalisme warga (citizen journalism) sebetulnya sudah ada sejak zaman Romawi. Caranya tentu saja berbeda dengan masa kini. Waktu itu adalah dengan menempelkan berita hasil pertemuan senat berupa kayu pipih di dinding-dinding kota Roma.

Di era digital abad ke 21 ini tentu saja caranya lebih canggih dan bisa secepat kilat, bahkan mendahului berita yang berasal dari sumber resmi. Apalagi sekarang berita-berita tersebut tidak hanya berbentuk tulisan tetapi juga rekaman video dan sangat mungkin direkayasa.
Jurnalisme warga marak akhir-akhir ini selain teknologi komunikasi digital yang semakin canggih, di sisi lain masyarakat kehilangan kepercayaan terhadap berita hari ini dari media resmi baik cetak maupun online.

Kita masih ingat saat pemilihan presiden beberapa tahun yang lalu, kemudian juga di era pandemi dua tahun terakhir. Berita hoax beredar dimana-mana. Di grup WhatsApp, status Facebook, Instastory, Youtube, dan sekarang Tik-tok.

Dalam hitungan detik berita terbaru bisa kita baca di media online, yang seringnya hanya beberapa paragraf dan isinya berulang-ulang di semua media.
Walaupun jurnalisme warga ini disukai oleh masyarakat, tentu saja ada kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihan Jurnalisme Warga

  • Menjadi media bagi masyarakat menyalurkan aspirasinya
  • Muncul berbagai pendapat dari sudut pandang yang berbeda-beda
  • Murah karena bisa diakses dengan mudah dari media sosial atau media daring lainnya
  • Meningkatkan budaya tulis dan membaca

Kekurangan Jurnalisme Warga

  • Penulis atau pengunggah berita bukan profesional
  • Rawan berupa berita hoax
  • Tanpa regulasi

Live Streaming Langkah Menyampaikan Informasi Lebih Menarik

penelitian media sosial pada gen z
media sosial populer di antara gen z, sumber: digitalbisa.id

Teman-teman kalau diminta memilih, mending baca berita di media cetak/online atau menonton video untuk berita yang sama? Bisa media visual apa saja, misalnya di televisi, Youtube, Instagram, Tik-tok atau lainnya.

Bisa dipastikan berita berupa tontonan jauh lebih menarik daripada kita harus membaca alinea per alinea berita yang sama.

Menurut penelitian generasi Z dan Alpha merupakan generasi visual, mereka mudah terstimulasi dengan konten-konten yang terdapat gambar dibandingkan dengan kata-kata.

Lalu apa bedanya streaming dan live streaming?

Streaming, khalayak bisa menonton siaran yang bisa diulang berkali-kali. Misalnya pertandingan sepak bola atau olahraga lainnya, tauziah, konser musik, dan lain-lain. Sedangkan live streaming adalah menonton siaran langsung dengan memanfaatkan jaringan internet.
Kelebihan lain dari live streaming, pengunggah juga bisa interaktif dengan pemirsanya. Biasanya beauty influencer bila mereview produk skin care sering melakukan secara live streaming. Melalui langkah ini, maka diharapkan pemirsa bisa langsung tanya-jawab dan kepincut membeli produknya, bukan.

Bukan itu saja, channel memasak, kesehatan, influencer, sering juga mengadakan live streaming, sehingga audiens bisa langsung berinteraksi dengan pembuat konten.

Aplikasi Baca Berita Tepercaya di IDN App Aja!

idn times voice of millenials
idn times – voice of millenials

Seliweran aplikasi baca berita di jagat maya, teman-teman jangan salah pilih ya.
Enaknya sebuah aplikasi baca berita adalah kita update informasi hanya dari genggaman melalui telpon pintar.

IDN App sendiri merupakan bagian dari IDN Media sebuah portal berita yang didirikan oleh kakak-beradik Winston Utomo dan William Utomo.

Waktu itu, pada suatu sore yang cerah di tahun 2014, Winston keidean membuat sebuah portal berita IDN Times, yang menyasar generasi Millenial dan generasi Z. Seperti kita ketahui di Indonesia usia produktifnya hampir 70% dari demografi seluruh penduduk Indonesia. Menurutnya dengan membuat berita yang bisa diakses dan terjangkau darimana saja, akan menjadikan Indonesia menjadi negara yang kuat.

duo founder IDN Times
duo founder IDN Media, sumber: IDN Media

Bagai gayung bersambut, ide ini disampaikan Winston ke William, yang selanjutnya mereka bekerja sama untuk mengembangkan portal berita ini.

Sekarang ini IDN Media mengoperasikan berbagai variasi platform, yaitu:

  • 2 platform: IDN dan Yummy
  • 6 media digital: IDN Times, Popbela.com, Popmama.com, Duniaku.com, GGWP.ID, dan Fortune
  • Agen digital: IDN Creative
  • Agen pemasaran berdasarkan pengalaman: IDN Event
  • Platform pemasaran kreator: IDN Creator Network
  • Media luar rumah terprogram: IDN Programmatic OOH
  • Perusahaan film berbasis teknologi: IDN Pictures; tangki fakta independen: IDN Research Institute
  • Organisasi sosial nirlaba: IDN Foundation

Mengembangkan media berita melalui aplikasi juga menjadi kebijakan IDN Times, supaya masyarakat tetap mendapatkan berita terlengkap dan tepercaya.

Trend Baru IDN Live. Menyimak Berita Sambil Nonton Live Streaming!

Tak mau ketinggalan dengan trend kekinian, hal ini pula yang dilakukan oleh IDN App dengan menambah fitur yaitu IDN Live.

Kalian bisa klik di aplikasi IDN App tanda IDN Live kemudian scroll saja informasi yang kalian ingin ikuti. Uniknya lagi, IDN Live tidak hanya menampilkan berita yang sedang viral saja. Ada pilihan live streaming lain dari platform IDN lainnya, seperti Yummy, Popmama, Popbela, Duniaku, GGWP, dan tentu saja dari para streamer.

Streamer adalah sebutan untuk warganet yang ingin berbagi informasi dengan pemirsa lainnya. Nah, kalau kalian ingin bergabung sebagai streamer dan berbagi Virtual Give supaya seru streamingnya, tentu saja harus bikin akun dulu ya…

Langkah Membuat Akun IDN App

  • Cari “IDN App – Baca Berita Terlengkap” di fitur Play Store, lalu unduh di ponsel pintar kalian.
  • Ikuti langkah-langkah untuk membuat akun. Bisa memakai email atau melalui Facebook, buat nama akunmu.
  • Klik tanda (+) di bawah untuk membuat konten, pilih “Live Streaming” atau “Tulis Berita”
  • Perhatikan panduan masing-masing dan ikuti dengan teliti panduannya

[metaslider id=”16508″]

Kalian pun bisa menonton live streaming di Website Live Streaming IDN Times. Selain itu ada banyak pilihan QUIZ seru yang bisa kalian ikuti. Jadi baca berita engga lagi membosankan ya…

https://www.idn.app/che_iqkyxpeq4n3/live/tonton-terus-konten-konten-yummy-di-idn-live-230523112150

idn app website live
IDN LIVE bersama para streamer

Kalian bisa mengunjungi Website IDN Live ada berbagai pilihan berita dari para streamer yaitu: Trending, Terjadwal, Hiburan, e-Sports, Food, News. Sports, Fashion, Viral, Life, Tech, Science, dan Opini.

Penutup

Menjadi konten kreator boleh dibilang hampir bisa dilakukan oleh segala usia, dari mulai usia tengah baya hingga remaja. Berbagi informasi pun sudah menjadi habits banyak orang karena semakin terjangkaunya harga ponsel pintar. Ditambah jaringan internet mumpuni, maka live streaming pun dengan cepat bisa kita lakukan.

IDN Media dengan jeli menangkap kebiasaan warganet untuk saling berbagi berita Indonesia melalui Aplikasi Live Streming IDN App.
Kalian pun bisa loh jadi the next streamer, ikuti program Referral Program IDN App dan dapatkan hadiah sampai dengan Rp75.000 pakai kode referral han_idbn94, ya…

Bagi temen-temen yang belum mempunyai akun, berita di IDN Times tetap bisa dibaca dan diikuti. Jangan khawatir, pastinya bebas hoax. Walaupun Aplikasi IDN App merupakan media untuk berbagi aspirasi, isi beritanya melalui kurasi editor dulu, kok. Supaya kalian mendapatkan berita yang akurat.

Semoga bermanfaat.

Also Read

Bagikan:

hani

Halo, saya Tri Wahyu Handayani (Hani), tinggal di Bandung. Pemerhati arsitektur dan pelestarian bangunan, main piano, menjahit, dan jalan-jalan. Kontak ke bee.hani@gmail.com

Tags

10 pemikiran pada “Aplikasi Live Streaming IDN App Sebagai Wujud Peran Citizen Journalism”

  1. Citizen Journalism memang membuat informasi lebih cepat menyebar, namun tetap hati hati dan pintar pintar memilih informasi yang didapatkan. Dengan streaming di IDN App masa depan streamer semakin cerah.

    Balas
  2. sekarang content creator makin dimudahkan dengan adanya IDN App, kita bisa bikin live streaming dan membagikan informasi secara real time.
    Pilihan berita di IDN app juga banyak, jadi nyari berita cukup buka 1 platform aja

    Balas
  3. Saya juga sudah install IDN App ini, seringnya saya gunakan untuk baca-baca berita sih, sedangkan untuk Yummy, jadi rujukan resep, ada lo yang jadi menu favorit anak-anak.
    resepnya simple dan mudah ditiru

    Balas
  4. Bersyukur sekarang kita hidup di era teknologi maju ya mbak. Gak perlu nenteng koran kemana mana. Lebih ramah lingkungan juga menurutku dengan adanya aplikasi baca berita dari IDN App ini

    Balas
  5. Banyaknya media online skrg ini, membuat kita rentan dpt berita hoax. Harus pandai2 memilah spy gak terkontaminasi hoax hehe. IDN app ini menarik, terpercaya tentunya. Saya mau coba donlot

    Balas
  6. Saya udah coba app-nya, ringan dan iklannya gak mengganggu. Paling suka sama quiznya karena hasilnya bikin penasaran.

    Balas
  7. Wah seru sekali nih kayaknya IDN App, banyak berita menarik yang bisa dilihat kayaknya ini, apalagi ada live streaming juga dan banyak fitur lain yang bisa dimanfaatkan

    Balas
  8. citizen journalist sedikit banyak bantu share berita dan info terkini ya. gak hanya news tapi juga tips dan lain sebagainya. Lebih kerennya lagi sekarang citizen journalist punya wadah khusus di IDN app. Takjub sih dengan IDN karena gak hanya menyadar generasi saya tapi juga generasi muda sekarang, inovasi live streamingnya bener-bener ngikutin perkembangan jaman, sesuai yang dibutuhkan masyarakat saat ini

    Balas
  9. Wih, keren sekali! IDN sekarang ada ruang khusus untuk streaming. Btw saya baru tahu kalau pop bela juga bagian dari IDN. Padahal sudah lama follow.

    Balas

Tinggalkan komentar

DMCA.com Protection Status