Aplikasi Ajaib Kripto merupakan salah satu peluang bagi investor pemula untuk belajar berinvestasi melalui aset kripto.
Sebagai generasi yang sadar akan pentingnya pengetahuan tentang investasi aset kripto sebelum mulai berinvestasi, maka perlu memahami terlebih dahulu apa itu aset kripto.
Apa itu Investasi Aset Kripto?
Selama ini ada beberapa cara untuk menginvestasikan aset kita pada beberapa instrumen, termasuk aset kripto.
Mata uang kripto menurut sejarahnya baru dikembangkan sejak tahun 1983 oleh David Chaum di Amerika Serikat, yang memperkenalkan uang elektronik kriptografi.
Baru di tahun 2009 Satoshi Nakamoto memperkenalkan Bitcoin sebagai mata uang kripto pertama yang terdesentralisasi. Setelahnya kemudian bermunculan aset kripto lainnya yang menambah variasi mata uang digital untuk investasi.
Aset kripto atau cryptocurrency sekarang ini merupakan mata uang digital yang mulai diterima sebagai alat tukar untuk transaksi secara online. Terkait keamanannya, transaksi mata uang kripto untuk jual-beli aset atau transaksi mata uang kripto dilindungi oleh kriptografi (sandi rahasia).
Proses transaksinya pun peer to peer, yang menghubungkan satu gawai dengan gawai lainnya di internet tanpa adanya server atau pihak ketiga lainnya. Oleh sebab itu pemilik aset kripto bebas bertransaksi dengan siapapun dan tercatat oleh jaringan aset kripto yang dikenal dengan blockchain.
Di Indonesia, aset kripto belum bisa dipakai sebagai alat pembayaran, tetapi diperbolehkan untuk investasi aset kripto. Hal ini dijelaskan melalui surat Menko Perekonomian nomor S-302/M.EKON/09/2018 tentang Tindak Lanjut Pelaksanaan Rakor Pengaturan Aset Kripto (Crypto Asset) sebagai komoditi yang diperdagangkan di bursa berjangka.
Kini Hadir Aplikasi Ajaib Kripto untuk Transaksi Jual/Beli Aset Kripto

Nah, baru-baru ini Ajaib meluncurkan aplikasi Ajaib Kripto (PT Kagum Teknologi Indonesia) yang memudahkan bagi kamu yang berminat untuk investasi aset kripto. Cara investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto juga cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:
- Download Aplikasi Ajaib Kripto melalui link berikut. Atau bisa juga cari di AppStore dan Play Store. Lalu, daftar dengan menggunakan akun email aktif kamu.
- Jika sebelumnya kalian memiliki akun Ajaib, bisa masuk dengan akun tersebut. Namun, jika kalian pengguna baru, maka wajib registrasi akun terlebih dahulu di dalam aplikasi.
- Ikuti langkah-langkah dan isi data yang diperlukan, seperti isi data diri seperti nama, email dan password.
- Tunggu verifikasi dari Ajaib. Selamat kamu sudah bisa mulai berinvestasi aset kripto di Ajaib Kripto.
- Kelebihan dari aplikasi Ajaib adalah sebagai berikut:
- Praktis dan mudah digunakan
- Fitur lebih komprehensif, bisa menerima dan mengirim aset kripto (send & receive)
- Transaksi murah hanya 0,1%
- Aman, terpercaya, berizin & diawasi Bappebti
- Jual/beli BTC, ETH, dan aset kripto lainnya
Penutup
Meskipun dinilai aman dengan sistem keamanan berbasis kriptografi, aset kripto sebagai instrumen investasi tetap memiliki risiko yang harus dipahami oleh investor alias high risk high return. Maka dari itu perlu untuk mempelajari aset kripto terlebih dahulu.
Risiko investasi aset kripto cukup tinggi karena nilainya fluktuatif, sehingga kenaikan dan penurunan nilai mata uang kripto ini tidak terkendali.
Oleh sebab itu beberapa informasi menjelaskan investasi aset kripto memang untuk investasi jangka panjang. Kalian bisa mulai Investasi Aset Kripto di Ajaib Kripto dengan nilai yang tidak besar terlebih dahulu. Silakan download aplikasi Ajaib Kripto untuk mulai transaksi jual/beli Bitcoin, ETH, dan koin-koin lainnya.
Cek website Ajaib Kripto dan akun sosial media di @ajaib_investasi, karena banyak promo yang ditawarkan oleh Ajaib Kripto.
Bagaimana, sudah siap memulai investasi di aset kripto bersama Ajaib Kripto?
Aku sudah punya akun di aplikasi Ajaib. Berarti bisa download dan langsung login pake akun Ajaib ya, Kak. Mayan, buat belajar investasi cryptocurrency juga.
Saya pernah punya bitcoin hasil dari menulis di sebuah platform menulis buatan luar negeri. Tapi karena sekarang tidak aktif menulis di sana lagi, saldo bitcoinnya entah gimana nasibnya hehehe …